Kondisi lingkungan di sekolah sangat berpengaruh terhadap iklim belajar mengajar. Jika lingkungan tidak bersih ditambah suasana yang kurang menyenangkan apalagi terasa panas, maka tentu saja akan mengganggu konsentrasi anak didik dalam belajar. Mereka akan merasa gerah dan tidak betah, sehingga hasil belajar anak pun akan menurun dan tidak memuaskan.
Yayasan Adzkia Sumatera Barat (TPA-PGTKIT-SDIT-SMPIT-UNIVERSITAS) adalah salah satu sekolah swasta Islam Terpadu yang berada di wilayah pemerintahan Kota Padang yang memiliki program menciptakan lingkungan belajar yang bersih dan nyaman. Sekolah tersebut tepatnya berlokasi di jalan Taratak Paneh No. 7 Kec. Kuranji. Sekolah tersebut berada di pusat Ibu kota Sumatera Barat Kota Padang.
Beraneka ragam jenis bunga juga ada di lingkungan Yayasan Adzkia Sumatera Barat ini. Suasana yang nyaman dengan taman yang indah ini membuat banyak orang senang berkunjung ke sekolah, walau hanya untuk sekedar berswa foto.